Contoh catatan kaki bahasa indonesia dan Cara penulisannya lengkap Terbaru

Contoh catatan kaki bahasa indonesia dan Cara penulisannya lengkap Terbaru - Untuk mengawali pagi yang cerah ini saya telah menulis beberapa informasi tentang bahasa indonesia yang mungkin sangat berguna bagi anda pala pelajar maupun mahasiswa, karena saya telah memposting sebuah artikel yang berjudul Contoh catatan kaki bahasa indonesia dan Cara penulisannya lengkap Terbaru yang dapat anda lihat selengkapnya dibawah ini :



1. Untuk menghargai karya atau data yang diterima dari orang lain.

2. Sebagai referensi silang, yakni petunjuk yang menjelaskan bahwa halaman berapa/bagian mana hal yang sama dibahas dalam tulisan.

3. Untuk memperluasn pembahasan yang dibutuhkan namun tidak relevan apabila dicantumkan ke dalam teks, penjelasan ini bisa berupa kutipan.

4. Untuk mendukung keabsahan pernyataan atau penemuan penulis yang dicantumkan pada teks atau sebagai petunjuk sumber.

Cara penomoran catatan kaki bisa dilakukan dengan memakai angka Arab pada bagian belakang yang diberi catatan kaki, agak sedikit ke atas dengan tidak membubuhkan tanda baca apapun. Nomor tersebut bisa berurutan. Catatan kaki bisa berupa catatan kaki langsung, yaitu ditempatkan langsung di belakang bagian yang diberi kategori dan dilanjutkan dengan teks.

Contoh Catatan Kaki
Marto Kelana, Bahasa dan Sastra (Bandung : Ruang Pustaka, 1994), hlm. 7

Antara satu catatan kaki dengan lainnya diberi pemisah berpa garis sepanjang satu baris. Cara yang biasa dipakai yaitu menempatkan catatan kaki pada bagian kaki halaman.

Unsur-unsur Catatan Kaki

1. Untuk artikel dalam majalah
- nama pengarang
- judul artikel, di antara tanda kutip
- nama majalah, cara penulisannya miring atau diberi garis bawah
- nomor majalah (jika ada)
- tanggal terbit
- nomor halaman

2. Untuk buku
- nama pengarang, ditulis dengan urutan biasa dan tidak dibalik (tidak seperti daftar pustaka yang penulisan nama pengarangnya dibalik)

- judul buku, diawali dengan huruf kapital (kecuali kata tugas) dan cara penulisannya miring atau digarisbawahi

- nama atau nomor seri (jika ada)

- data publikasi, yang terdiri atas:
1. jumlah jilid (jika ada)
2. nomor cetakan (jika ada)
3. kota penerbitan, yang diikuti dengan tanda titik dua
4. nama penerbit, yang diikuti dengan koma dalam tanda kurung
5. tahun terbit

- nomor jilid

- nomor halaman yang diakhiri dengan tanda titik

Contoh Catatan Kaki
       Subagyo dkk., Mahir Berbahasa Indonesia, (Bandung: Grapedia, 2007), hlm. 75.

Sekian dan terima kasih Atas kunjungan anda keblog sederhana ini. semoga dapat bermanfaat artikel tentang  Contoh catatan kaki bahasa indonesia dan Cara penulisannya lengkap Terbaru diatas...:)

Like THIS :
Share this article to: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di BDariku

Belum ada komentar untuk "Contoh catatan kaki bahasa indonesia dan Cara penulisannya lengkap Terbaru"

Posting Komentar